Pedangdut Annisa Bahar mengaku ditipu oleh seorang temannya yang mengajaknya berinvestasi, lalu membawa kabur uang sebanyak Rp1,5 milyar miliknya.
"Aku diajak teman untuk investasi semuanya benar. Tapi yang ini enggak beres dalam hitungan hari dia sudah mengeruk uang dan kabur jadi aku pikir ini penipuan dengan berkedok investasi," ucap Annisa yang dihubungi melalui telepon genggamnya, Minggu (18/12/2011).
Celakanya, lanjutnya, uang yang telah dibawa kabur itu bukan 100 persen miliknya, beberapa temannya juga menyimpan uang di 'investasi' itu.
"Rp1,5 milyar bukan uangku sendiri, Uang grup, down line aku. Ada yang menaruh Rp75 juta, Rp80 juta. Total Rp1,5 milyar lebih," keluhnya.
Penyanyi yang sedang mengandung janin enam bulan, itu, merasa sangat tertekan secara psikologi. Masalah ini cukup menggangu kesehatan dirinya juga janin dalam perutnya.
"Iya ini psikologis secara aku dapat tekanan, ini aku jadi sakit. Hidungku juga suka berdarah. Kalau lagi tegang sakit banget perutnya. Kata dokter mungkin karena stres, pikiran," ungkapnya.
Ia berencana untuk menyelesaikan masalah ini dengan mengkonsultasikan dengan pengacaranya apakah masalah ini patut di proses secara hukum.
"aku mau konsultasi dulu sama bang Arifin, pengacaraku Dia siap bantu sampai tuntas. Aku rencana senin mau bicarakan lebih lanjut sebelum akhirnya melapor." bebernya.