Kebanjiran Job, Ayu Ting Ting Traktir Presenter Dahsyat

Ayu Ting Ting Traktir Presenter Dahsyat
Banyaknya tawaran manggung baik on air maupun off air disyukuri pedangdut Ayu Ting Ting. Pelantun “Alamat Palsu” ini pun punya cara tersendiri mensyukurinya.

Dia mentraktir seluruh presenter Dahsyat di salah satu mal di Jakarta usai syuting acara musik Dahsyat.

"Iya kita mau ditraktir Ayu Ting Ting soalnya dia mau syukuran sudah mulai dapat banyak job off air, dan on air," ungkap salah satu presenter Dahsyat, Ayu Dewi, ditemui studio RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Kamis (5/4/2012).

Tak seperti biasanya, usai syuting acara Dahsyat, para presenter meninggalkan studio secara terpisah. Namun siang tadi mereka menyempatkan waktu menerima ajakannya.

"Kita mau makan-makan siang di restoran seafood di Senayan City," jelas Olla.

Ayu Ting Ting mengakui memang berinisiatif mengajak para sahabatnya merayakan kesuksesannya sebagai pedangdut pendatang baru di industri musik Tanah Air.

"Iya, Alhamdulillah lagi ada rezeki saja," tandas Ayu.

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Kesehatan