Berambut Pendek, Emma Watson Jadi Lebih Berani

Emma Watson Jadi Lebih Berani
Emma Watson Pemain film Harry Potter, telah menjadi lebih eksperimental dengan rias wajahnya. Hal itu dilakukannya setelah ia memotong pendek rambutnya, yang membuat wajahnya lebih terlihat.

Watson menggunting rambut panjangnya tahun lalu. Katanya, rambut pendeknya telah membuatnya menjadi lebih berani dengan pilihan-pilihan kosmetik untuk mukanya. "Saya lebih eksperimental dengan rias wajah. Anda tidak bisa menyembunyikan wajah bila berambut pendek. Anda harus betul-betul memperlihatkannya," tuturnya kepada Stylelist.

Perempuan berusia 21 tahun ini juga mengatakan, sekali ia menemukan produk yang cocok, ia akan setia dengan produk itu. "Saya orang dengan kebiasaan. Saya suka menemukan apa yang cocok dan terus membelinya. Saya suka bronzer (pemulas wajah sehingga berwarna kecoklatan) dan perona pipi karena saya begitu pucat dan sangat Inggris," tuturnya lagi.

Watson, yang juga model iklan Lancome, mengatakan pula bahwa ia suka menonjolkan matanya dengan mengenakan maskara Hypnose Doll dari merek tersebut. "Saya sangat suka (model tempo dulu) Twiggy sehingga saya memakai maskara untuk bulu mata bawah dan atas. Ini betul-betul keren karena dirancang khusus untuk mendapatkan tampilan itu," terangnya.

Baru-baru ini Watson mengungkapkan bahwa ia khawatir akan penampilannya, tetapi ia tidak ingin memenuhi apa yang dianggap ideal di Hollywood. "Saya memang mengkhawatirkan harapan untuk terlihat dengan gaya tertentu. Saya mendapati, LA (Los Angeles) cukup menakutkan karena hal itu semua orang muda itu menjalani bedah plastik. Tapi, persoalannya, saya tak ingin terlihat seperti orang lain," ucapnya.

Ucapnya lagi, "Saya tidak memiliki gigi yang sempurna. Saya tak kurus. Saya ingin menjadi orang yang merasa hebat dengan tubuhnya sendiri dan bisa berkata menyukai itu dan tidak ingin mengubah apa pun."

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Kesehatan