Melly Zamry Kapok Makan Sahur

Sejak menikah dengan pengusaha Aldi Damanik pada Oktober 2010, banyak perubahan terjadi pada diri Melly Zamri. Salah satu perubahan yang sangat telak adalah ketika sahur. Melly mengaku tak pernah bangun sahur karena terbawa suami.

"Karena suami juga jarang makan sahur jadi aku ikutan. Sejak menikah saya beradaptasi jadi kebawa suami ikutan malas makan sahur," ujar Melly di Belleza Permata Hijau, Jakarta Barat, Senin (15/6/2011).

Artis yang memulai karirnya sebagai penari itu tak pernah sahur sejak awal puasa, saat mencoba untuk sahur hasilnya malah tidak baik.

"Pernah aku mencoba makan sahur karena ada makanan kesukaan tapi malah lambungnya kena nah dari situ aku kapok makan sahur," pungkasnya.

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Kesehatan