Kegiatan menyelam di laut atau diving memang punya sensasi tersendiri. Itu dirasakan pula oleh artis peran dan model Nicholas Saputra. Ada suatu perasaan yang sulit diungkapkannya tentang menyelam.
"Kalo udah nyelem dan merasakan sendiri enggak bakal heran kenapa orang ketagihan," tutur pemilik nama lengkap Nicholas Schubring Saputra ini saat ditemui dalam acara kampanye peduli lingkungan hidup yang diadakan oleh WWF-Indonesia, MyCoralTriangle, di Kemang, Jakarta Selatan, Kamis (3/11/2011).
Sejak kecil Nicholas memang menyukai kehidupan fauna. Sayangnya, sewaktu kuliah, peraih gelar aktor terbaik versi Festival Film Indonesia 2005 (untuk perannya sebagai Soe Hok-gie dalam film Gie) ini tak memiliki banyak waktu untuk menyelam. Arsitek lulusan Universitas Indonesia ini hanya bisa menyalurkan hobinya dengan berkemah dan menyusuri hutan.
Setelah lulus kuliah, Nicholas Saputra memiliki banyak waktu senggang dan langsung memutuskan untuk mengikuti kursus diving dan mengambil tingkat advance. Hasilnya, ia telah mendatangi berbagai tempat untuk menikmati keindahan alam bawah lautnya. "Pulau Komodo, Raja Ampat, bagus-bagus kok di Indonesia. Malah, saya belum diving ke luar negeri, karena buat apa, di Indonesia aja udah bagus kok," ucapnya.
Sayangnya, menurut Nicholas, masih banyak penduduk lokal maupun pendatang yang kurang menjaga alam. Pendidikan tentang menjaga alam, menurutnya pula, masih perlu digalakkan. "Pernah di beberapa tempat harus berbagi sama nelayan, padahal di sana enggak boleh ngambil ikan. Ya, sayang aja ya, seharusnya ada pihak-pihak yang bisa menegur dan memberikan mereka pengarahan lebih," katanya.